OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Minggu, 24 Februari 2019

Inikah Penantang Unicorn 'Milik' Jokowi?, Sandiaga Uno Kenalkan Istilah Unikop, Apa Itu

Inikah Penantang Unicorn 'Milik' Jokowi?, Sandiaga Uno Kenalkan Istilah Unikop, Apa Itu

10Berita, Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Salahudin Uno mengunjungi Waterboom Wisata Tirta Srinadi di Desa Gelgel, Klungkung pada Sabtu (23/2/2019). Dlaam kesempatan ini Sandiaga Uno berdialog dengan pengurus koperasi dan para Pendukungnya

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KLUNGKUNG - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Salahudin Uno mengunjungi Waterboom Wisata Tirta Srinadi di Desa Gelgel, Klungkung, pada Sabtu (23/2/2019).

Tempat wisata ini adalah milik koperasi Srinadi. Dalam kesempatan ini Sandiaga Uno menyempatkan diri berdialog dengan warga dan relawan pendukung Prabowo-Sandi.

Kesempatan ini digunakan Sandiaga Uno untuk memperkenalkan istilah Unikop.

Menurut dia, kalau ada istilah unicorn yang sedang ramai diperbincangkan, bagi koperasi cocok bila menggunakan sebutan unikop.

"Beruntung bisa hadir di koperasi Srinadi yang bisa jadi unikop. Kalau ada unicorn yaitu usaha rintisan dengan nilai devaluasi minimal Rp 1 triliun, unikop berarti koperasi yang memiliki nilai devaluasi sampai Rp 1 triliun," kata Sandi.

Dia menambahkan saat ini koperasi Srinadi memiliki skala usaha dengan nilai hingga Rp 250 miliar. Koperasi, menurut dia, adalah soko guru perekonomian Indonesia.

Untuk mencapai skala Rp 1 triliun Sandiaga berencana akan menyinergikan koperasi dengan konsep OKE-OCE.

"Akan kita sinergikan dengan OKE-OCE. Tadi saya sudah berikan tujuh langkah utama lakukan sinergi," ucap Sandiaga.

Sumber :