Pertemuan Anies-Surya Paloh dan Prabowo-Megawati Terkait Rencana Politik 2024 Mendatang?
Ini merupakan kesengajaan atau sekedar kebetulan semata ya? Itulah kira-kira pertanyaan yang muncul di benak beberapa masyarakat terkait digelarnya pertemuan antara Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketum Partai Nasdem Surya Paloh serta pertemuan antara Ketum Gerindra Prabowo Subianto dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri pada waktu yang hampir bersamaan?
Seperti yang dikutip detikcom (24/7/2019), dalam waktu bersamaan, ada dua pertemuan politik di Jakarta. Ketum NasDem Surya Paloh bertemu dengan Gubernur DKI Anies Baswedan sementara Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri bertemu dengan Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Pertemuan Megawati dan Prabowo berlangsung di kediaman Mega, Jl Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (24/7/2019). Prabowo tiba pada pukul 12.30 WIB lalu dijamu makan siang dengan menu nasi goreng hingga bakwan.
Sementara itu, tak jauh dari Teuku Umar, ada pertemuan lain di Kantor DPP NasDem, Gondangdia, Jakarta Pusat. Anies Baswedan mendatangi kantor tersebut pada pukul 11.50 WIB untuk bertemu Surya Paloh.
Memang sebenarnya Pilpres 2024 itu masih terlalu lama, namun usai pertemuan, Surya Paloh tidak menutup kemungkinan NasDem akan mendukung Anies maju untuk memimpin Indonesia di tahun 2024. Ia pun mengembalikan hal itu kepada Anies. NasDem menurutnya akan siap mendukung Anies.
"Tahun 2024 kan tergantung Anies. Niatnya sudah pasti ada di situ, semua niat baik harus terjaga asal baik. Insya Allah apabila semua berjalan dan sesuai dengan harapan dukungan itu kan tidak bisa hanya datang dari pada 1 kelompok termasuk 1 institusi Parpol NasDem saja. Kita mengharapkan para pihak untuk anak bangsa ini memenuhi kapasitas dan kapabilitas pemimpin negeri ini," ucap Surya Paloh.
Saat ditanyakan detikcom (24/7/2019), ketika ditanya soal pertemuan Prabowo-Mega, Surya mengaku ikut senang. Soal waktu yang bersamaan, menurut Surya itu kebetulan.
"Coba tanya Bung Anies. Kan memang kebetulan, betul-betul kebetulan," tegasnya.
Boleh jadi memang, waktunya pertemuan yang hampir bersamaan itu hanyalah kebetulan semata. Namun, dalam bidang politik segala pergerakan tokoh-tokohnya selalu menimbulkan prediksi-prediksi yang beragam di benak khalayak.
Sumber: UCnews