OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Selasa, 29 Oktober 2019

Jokowi: Saya 13 Kali Kunjungi Papua, Daerah Lain Cuma 2-4 Kali! Ketua DPR Papua Jawab Gini

Jokowi: Saya 13 Kali Kunjungi Papua, Daerah Lain Cuma 2-4 Kali! Ketua DPR Papua Jawab Gini
 


detik.com (Presiden Joko Widodo)

10Berita,Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku telah mengunjungi Papua sebanyak 13 kali. Jokowi menyebut tujuan mengunjungi Papua adalah untuk memastikan percepatan pembangunan sebagaimana yang dijanjikannya.

“Saya di sini (Papua) sudah 13 kali, terjemahkan sendiri artinya apa. Mungkin daerah lain hanya dua sampai empat kali (saja),” kata Jokowi, seperti yang dilansir di kompas.com (29/10/19).

Ketua DPR Papua bersuara


antaranews.com (Yunus Wonda)
Ketua DPR Papua, Yunus Wonda menyebut kedatangan Jokowi di Papua tidak menyelesaikan akar permasalahan. Yunus mencontohkan permasalahan kekerasan terhadap masyarakat Papua yang tak kunjung berhenti.

“Kalau hanya hadir meresmikan (infrastruktur) kemudian kembali, saya pikir tidak menyelesaikan masalah Papua. Kami ingin ke depannya, dalam kunjungannya ke Papua, Presiden menyiapkan ruang duduk bersama masyarakat,” kata Yunus, seperti yang dilansir di suara.com (29/10/19).


lintaspapua.com (Yunus Wonda)
Yunus kemudian mengingatkan Jokowi agar tidak percaya begitu saja kepada orang-orang yang datang ke Istana dengan mengatasnamakan warga Papua, lalu bercerita soal kondisi di wilayah Indonesia bagian Timur itu.


Menurut Yunus, mereka hanya membawa kepentingan pribadi, bukan kepentingan rakyat Papua.

“Kalau selama ini mendengar laporan pihak yang ke pusat mengatasnamakan Papua, itu kan sebenarnya hanya membawa kepentingan pribadi, bukan kepentingan rakyat. Tidak akan menyelesaikan masalah di Papua,” tegas Yunus, seperti yang dilansir di suara.com (29/10/19).

Sumber: UCnews