Cawapres yang Diusulkan PKS untuk Dampingi Anies Baswedan Mengerucut, Ada AHY dan Khofifah
10Berita, Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera ( PKS) Hidayat Nur Wahid (HNW) mengatakan, ada sejumlah nama yang penuhi kriteria untuk menjadi calon wakil presiden ( cawapres) yang akan diusulkan untuk berduet dengan Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Hidayat Nur Wahid mengungkapkan, nama-nama cawapres yang masuk ke Majelis Syura PKS berasal dari kader maupun non-kader.
Di antaranya, mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher), Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Parawansa.
"Beberapa nama yang memenuhi kriteria Majelis Syura PKS, baik dari kader maupun non-kader, untuk menjadi bakal cawapres tentunya dipertimbangkan oleh lembaga berwenang, yaitu DPTP, Badan Pekerja Majelis Syura PKS," ujar HNW saat dimintai konfirmasi, Selasa (28/2/2023).
"Di situ ada nama Aher, AHY, Khofifah, dan lain-lain," katanya melanjutkan.
HNW menjelaskan bahwa nama-nama cawapres yang sudah memenuhi kriteria Majelis Syura PKS ini akan dibahas bersama calon mitra koalisi, yakni Nasdem dan Demokrat.
Terlebih, Anies Baswedan selaku capres pilihan bakal Koalisi Perubahan juga akan diajak dalam pembahasan.
Namun, ditanya soal kemungkinan pilihan mengerucut pada Khofifah, HNW belum mau menyimpulkannya.
"Belum dikerucutkan ya," ujar HNW.
HNW mengatakan, nama cawapres akan mengerucut berdasarkan kinerja mereka masing-masing.
Selain itu, tingkat penerimaan oleh masyarakat juga dipertimbangkan oleh PKS. HNW mengatakan, untuk Khofifah, akan diukur melalui survei.
"Ya itu juga nanti juga diukur melalui survei yang dilakukan publik maupun oleh PKS sendiri," katanya.
Sebelumnya, PKS telah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres yang bakal diusung pada Pilpres 2024.
Anies pun bersedia dan merasa terhormat lantaran menjadi bakal capres dari PKS.
Kini, Anies telah didukung oleh tiga partai untuk maju Pilpres 2024, yakni Nasdem, PKS, dan Demokrat.
Sumber: Serambi News