OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Jumat, 19 Januari 2024

Poltracking: Prabowo-Gibran 46,7%, AMIN 26,9%, Ganjar-Mahfud 20,6%

Poltracking: Prabowo-Gibran 46,7%, AMIN 26,9%, Ganjar-Mahfud 20,6%



10Berita, Poltracking merilis hasil survei terbaru mereka pada Jumat (19/1/2024). Survei ini bertajuk 'tren elektabilitas capres-cawapres, satu putaran atau dua putaran'.

Hasilnya, paslon 02 Prabowo-Gibran masih unggul dari paslon 01 Anies-Cak Imin dan paslon 03 Ganjar-Mahfud.

Elektabilitas Prabowo-Gibran mencapai 46,7%. Sementara AMIN 26,9%, Ganjar-Mahfud 20,6% dan mereka yang tidak menjawab 5,8%.

Direktur Eksekutif Poltracking, Hanta Yuda, mengatakan elektabilitas Anies-Muhaimin mengalami tren kenaikan.

"Sementara paslon Anies-Muhaimin mulai mengalami kenaikan. Yang menarik adalah tren Ganjar-Mahfud yang turun signifikan," kata Hanta dalam paparan virtual.

Survei ini dilakukan pada 1-7 Januari. Total ada 1.220 responden dan mereka sudah berusia 17 tahun serta memiliki hak memilih.

Metode sampel menggunakan multistage random sampling. Margin of eror 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

(Sumber: Kumparan)

Related Posts:

  • 10 RUSH MONEY DAPAT LUMPUHKAN BISNIS 9 NAGA  10Berita - Saat melawan penjajah Belanda, Sultan Agung mengalami kesulitan menembus benteng VOC. Benteng tersebut menggunakan sungai yang mengalir untuk sumb… Read More
  • 01 JIKA AHOK TAK DIPENJARA, AMIEN RAIS: SAYA AKAN MEMIMPIN SEMUA RAKYAT PISAH DARI INDONESIA 10Berita - Mantan Ketua MPR RI, Amien Rais mendesak Presiden Jokowi segera menahan tersangka kasus dugaan penistaan ag… Read More
  • 02 Kebakaran Hebat dan ‘Api Neraka’ Melanda Israel Usai Protes dan Larang Adzan 10Berita-Sejak Selasa (22/11), kebakaran hebat melanda dan mengepung Israel. Kejadian itu terjadi pasca pelarangan adzan yang dilakuk… Read More
  • 06 Pemuda Muhammadiyah: Ahok Tersangka Istimewa, Diskriminasi Hukumnya Sangat Kelihatan 10Berita —  Sekretaris Pengurus Pusat (PP) Pemuda Muhammadiyah, Pedri Kasman menilai Basuki Tjahaja Purnama alia… Read More
  • 03 Ketika Ulama Harus Menegur Penguasa Foto: Menegur penguasa 10Berita – Memberi nasihat kepada pemimpin merupakan salah satu kewajiban rakyat. Rakyat harus senantiasa melaksanakan kewajiban ini, baik ketik… Read More