OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Rabu, 09 Mei 2018

5 Ambulans Masuk RS Polri Bawa 6 Kantung Mayat dari Mako Brimob

5 Ambulans Masuk RS Polri Bawa 6 Kantung Mayat dari Mako Brimob

Instalasi Forensik RS Polri diberi garis polisi

10Berita, Empat mobil ambulans masuk ke dalam Rumah Sakit Polri di Kramatjati, Jakarta Timur. Empat ambulans tersebut masuk secara bergantian sekitar pukul 11.10 WIB. Saat tiba di ruangan forensik terlihat petugas mengangkat lima kantung mayat dari ambulans.

Berselang beberapa menit kemudian, ambulans datang membawa satu kantung jenazah.

Petugas kepolisian memasang garis polisi untuk mensterilkan kawasan tersebut. Hingga saat ini, belum diketahui pasti apa penyebab dari kerusuhan tersebut. Namun, Karo Penmas Mabes Polri Brigjen Pol. M. Iqbal mengatakan, ada insiden yang terjadi antara anggota Brimob dengan sejumlah napi.

Instalasi Forensik RS Polri diberi garis polisi

"Ada dugaan tahanan ribut dengan beberapa petugas. Saat ini, kami sedang melakukan tindakan-tindakan kepolisian, baik soft approach, maupun tindakan-tindakan lain. Saat ini, sedang berproses pada kesempatan ini," ucap Iqbal, di mako Brimop Kelapa Dua, Depok, Rabu (9/5).

Sementara empat orang anggota Densus 88 terluka, dan diduga masih ada yang disandera dalam kericuhan yang terjadi di Rutan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok pada Selasa (8/5) malam. Diketahui, keempat orang tersebut adalah Iptu Sulastri, Brigadir Haris, Briptu Hadi Nata, dan Bripda Rahmadan.

Instalasi Forensik RS Polri diberi garis polisi

"Para napi yang memberontak tersebut kabur dari selnya dan masuk ke ruang penyidik. Di sana, mereka memukul para anggota penyidik tersebut yang saat itu sedang membuat BAP tersangka yang baru," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono melalui keterangan tertulisnya, Rabu (9/5).

Sumber : Kumparan

Rupiah Anjlok Bukti Kepercayaan Ke Pemerintah Jokowi Makin Lemah

Rupiah Anjlok Bukti Kepercayaan Ke Pemerintah Jokowi Makin Lemah


10Berita, Nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) menembus level Rp14.052 per USD pada Selasa (8/5/2018). Bahkan, Rupiah diprediksi terus merosot dan bisa menyentuh level Rp15.000 per USD.

Kalangan dewan mengingatkan pemerintah dan Bank Indonesia BI agar siaga dengan perkembangan nilai tukar Rupiah saat ini.

"Pemerintah dan BI seharusnya fokus bekerja memperkuat fundamen ekonomi agar dapat mengembalikan kepercayaan stakeholder terhadap perekonomian kita, bukan sekedar menyalahkan kondisi eksternal saja," kata Ecky Awal Mucharam, anggota DPR komisi Keuangan, Perencanaan Pembangunan, Perbankan, seperti dikutip RMOL.

Menurut dia, pelemahan rupiah bukti melemahnya kepercayaan terhadap pemerintah Jokowi, bukan sekedar faktor luar.

"Tetapi perlu diingat, bahwa menurunnya kepercayaan stake holder, pasar, investor dan publik pada Pemerintah menjadi penyebab. Adanya outflow dana juga terjadi karena ada ketidakpercayaan investor terhadap fundamental ekonomi kita. Misalkan risiko utang yang terus meningkat, serta pengelolaan fiskal yang tidak kredibel, yang tercermin dari shortfall pajak yang terus terjadi selama pemerintahan Pak Jokowi,” papar Ecky.

Pemerintah, lanjut dia, gagal mengoptimalkan investment grade yang diraih tahun 2017. Utang yang ditarik nyatanya tidak menggerakan ekonomi.

"Yang terlihat dari pertumbuhan ekonomi kita yang medioker di antara negara-negara emerging market. Pemerintah tidak berhasil memacu pertumbuhan sebagaimana yang dijanjikan saat kampanye dan diawal pemerintahan yaitu 7 persen pertahun. Kondisi ini diperparah banyaknya proyek yang bersifat turn key project. Kita tidak mendapatkan nilai lebih. Bahkan tenaga kerjanya pun didatangkan dari China,” urai Ecky.

Tak hanya itu, menurutnya, defisit transaksi juga terus terjadi selama tiga bulan pertama di 2018, ditambah defisit neraca perdagangan.

"Aliran arus barang akibat skema turn key project tadi memperparah hal ini. Ini sebetulnya permasalahan struktural yang tidak cukup diatasi dengan kebijakan yang hanya bersifat menahan laju depresiasi sesaat,” ujar aleg asal Jawa Barat ini.

Dia menambahkan, persoalan juga terletak pada cadangan devisa yang relatif rendah dibandingkan negara-negara lain. Padahal, cadangan devisa menjadi amunusi meredam gejolak di pasar.

"Yuan bergerak stabil karena cadangan devisanya kuat, jadi bisa menyerap gejolak yang datang dari berbagai bersumber," tambah Ecky.

Dia melanjutkan, melemahnya nilai tukar kurs ini patut diwaspadai, karena akan berdampak pada dua hal. Pertama, meningkatkan beban pembayaran utang Pemerintah maupun swasta yang berdominasi dollar. Saat ini untuk utang Pemerintah saja, ada sekitar USD 109 Miliar yang memakai valas. Hal tersebut tentu akan membebani APBN.

"Oleh karena itu untuk memperkuat ketahanan devisa, saya mendorong BI agar mengeluarkan kebijakan untuk mewajibkan devisa hasil ekspor (DHE) di-hold di dalam negeri. Selain itu pemerintah harus berani membuat klausul hasil devisa untuk kepentingan dalam negeri kepada perusahaan asing pemegang kontrak migas dan minerba. Sementara untuk menjaga risiko eksposure terhadap volatilitas nilai tukar, BI perlu melakukan pengaturan terhadap utang luar negeri oleh swasta, agar terkontrol,” tutup Ecky.

Sumber :Portal Islam 

Sindir Jokowi, Fahri Contohkan Era SBY Ada Demo Bawa Kerbau Pantatnya Ditulisi SiBuYa

Sindir Jokowi, Fahri Contohkan Era SBY Ada Demo Bawa Kerbau Pantatnya Ditulisi SiBuYa

Akurat

Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah, usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Rabu (2/5).. AKURAT.CO/Miftahul Munir

10Berita , Politikus Fahri Hamzah membandingkan pemerintahan Presiden Joko Widodo dengan zaman Susilo Bambang Yudhoyono. Dia mengkritik situasi dan kondisi yang terjadi sekarang yang menurutnya tak lebih baik dari era sebelumnya.

"Pak @SBYudhoyono jadi presiden 2 periode: (2004-2009) dan (2009-2014). Perasaan gak ada fenomena kayak sekarang: presiden mau pisahkan agama dengan politik, rakyat diadudomba dengan ideologi, ada nuansa anti etnis, ada nuansa tengkar agama, dan orang berantem gak jelas..." tulis Fahri.

Pada zaman pemerintah masih dipimpin Yudhoyono, katanya, juga terjadi demonstrasi.

"Di zaman Pak @SBYudhoyono pernah ada demo #CabutMandat, dimana demonstran membawa seekor kerbau yang di pantatnya tertulis #SiBuYa, tapi biasa aja. Paling tidak tidak ada larangan tagar dan baju kaos. Itu yang bikin beliau dipilih kembali. Itu nyata," tulis Fahri.

Demonstrasi dengan membawa seekor kerbau bertuliskan SiBuYa berlangsung pada 28 Januari 2010. Aksi itu untuk memperingati 100 hari pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Boediono. Aksi itu sampai membikin Yudhoyono tersinggung karena menganggap cara itu tidak pantas.

Fahri mengatakan pada waktu itu pembangunan infrastruktur dan perekonomian berjalan, tetapi utang negara tidak banyak.

"Di zaman Pak @SBYudhoyono ada pembangunan infrastruktur jalan, tol, airport, jembatan, MRT, bendungan, dan lain-lain... tapi hutang gak melambung... subsidi gak dicabut seperti sekarang, BUMN juga sehat dan yang penting, APBN 2x melampaui ribuan (1000 dan 2000) triliun. Biasa aja," kata dia. []

Sumber : Akurat

Surat Terbuka Lieus Untuk Jokowi

Surat Terbuka Lieus Untuk Jokowi


10Berita – Koordinator Forum Rakyat Lieus Sungkharisma menulis surat kepada Presiden Joko Widodo terkait debat terbuka antara Menteri Keuangan Ibu Sri Mulyani dengan ekonom senior Dr Rizal Ramli terkait utang luar negeri Indonesia yang hingga gini belum terlaksana.

Berikut isi surat Lieus Sungkharisma kepada Kepala Negara:

Kepada Yth.

Presiden Republik Indonesia

Bapak Ir. Joko Widodo

Di Tempat.-

Dengan hormat.

Salam sejahtera kami sampaikan semoga Bapak tetap dalam lindungan Allah Subhanahu wa Ta’ala dan sukses selalu dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Amin.

Bapak Presiden Yang Terhormat,

Sesuai dengan tawaran “debat” yang Bapak sampaikan kepada para ekonom terkait pro kontra utang luar negeri RI, yang Bapak nyatakan dalam acara “Mata Najwa” episode ke-16 di Trans TV, kami dari Forum Rakyat sudah berusaha menindaklanjuti tawaran debat tersebut dengan memfasilitasi penyelenggaraan satu forum debat terbuka antara Menteri Keuangan RI Ibu Sri Mulyani dengan ekonom senior Dr. Rizal Ramli.

Secara resmi kami sudah mengirim surat undangan kepada ibu Sri Mulyani selaku Menteri Keuangan RI dan kepada Bapak Dr. Rizal Ramli selaku pihak yang menerima tawaran debat tersebut.

Sayang, acara debat terbuka yang seyogianya berlangsung pada hari Kamis tanggal 3 Mei 2018 di Ballroom Hotel Paragon, Jakarta Barat, ternyata gagal dilaksanakan. Sesuai penuturun Bapak Andra, salah seorang Staf Menteri Keuangan RI kepada saya pada Selasa, 8 Mei 2018, Ibu Sri Mulyani rupanya sedang ada kegiatan lain pada hari tersebut.

Sesuai surat yang kami ajukan kepada Ibu Sri Mulyani, kami kemudian menyerahkan waktu pelaksanaan debat tersebut kepada keluangan waktu yang ada pada Ibu Sri Mulyani. Namun sampai hari ini surat yang kami ajukan tersebut belum juga mendapat jawaban.

Terkait soal itu, dan sesuai dengan keinginan Bapak Presiden agar bangsa ini tercerahkan, utamanya menyangkut posisi utang luar negeri Indonesia apakah aman atau tidak aman bagi masa depan bangsa Indonesia, besar harapan kami Bapak berkenan “mendorong” Ibu Sri Mulyani untuk menghadiri acara debat terbuka yang kami fasilitasi tersebut.

Sebagai fasilitator, Forum Rakyat siap menyesuaikan jadwal acara debat tersebut dengan kelonggaran waktu yang ada pada Ibu Menkeu. Adapun Bapak Rizal Ramli juga sudah menyatakan kesiapannya untuk menyesuaikan diri dengan kelonggaran waktu yang ada pada ibu Sri Mulyani.

Perlu kami sampaikan, Forum Rakyat sudah mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan acara debat ini. Tujuan kami hanya satu, agar masyarakat bisa tercerahkan, dan simpang siur pemberitaan mengenai posisi utang luar negeri Indonesia bisa menjadi terang dan jelas.

Bapak Presiden Yang Terhormat,

Sebagai elemen masyarakat, kami sependapat dengan Bapak dan tidak ingin negeri ini terus menerus kisruh karena mis komunikasi. Oleh karena itu, komunikasi yang selama ini tidak bagus antara pemerintah dan rakyat harus diperbaiki. Menurut kami forum debat terbuka menyangkut utang luar negeri RI ini adalah salah satu jalan terbaik untuk menjelaskan duduk perkara yang sebenarnya.

Demikian surat terbuka ini kami sampaikan kepada Bapak Presiden. Besar harapan kami Bapak Presiden dapat membantu terlaksananya debat tersebut.

Jakarta, 8 Mei 2018

Salam Hormat kami

Forum Rakyat

Lieus Sungkharisma

Koordinator.

Sumber : rakyatmerdeka

Nobar Film 212 The Power of Love, Prabowo: "Filmnya sangat luar biasa. Islam itu indah, penuh cinta"

Nobar Film 212 The Power of Love, Prabowo: "Filmnya sangat luar biasa. Islam itu indah, penuh cinta"


10Berita,  Film 212 'The Power of Love' yang berlatar Aksi Bela Islam 212 (2 Desember 2016) akan mulai tayang serentak di bioskop-bioskop tanah air mulai hari ini, Rabu, 9 Mei 2018.

Calon Presiden yang diusung Partai Gerindra, Prabowo Subianto menonton bersama pemain film tersebut dalama pemutaran perdana di Epicentrum XXl, Kuningan, Jakarta pada Selasa, 8 Mei 2018.

Prabowo Subianto mengaku menikmati penayangan film tersebut. Menurutnya, film ini menggambarkan bahwa Islam adalah agama yang damai, penuh cinta, dan anti kekerasan.

"Filmnya sangat luar biasa. Islam itu damai, Islam itu indah, penuh cinta, tidak bener bahwa Islam identik dengan radikalisme," kata Prabowo seusai menonton film, Selasa (8/5/2018).

Selengkpanya berikut video pernyataan Prabowo usai nonton film 212.

[video]

— ㅤㅤㅤ ㅤ ㅤㅤㅤㅤㅤㅤ ㅤ ㅤㅤㅤㅤㅤㅤ ㅤ ㅤㅤㅤ (@RajaPurwa) 8 Mei 2018


Sumber :Portal Islam 

Bertemu dengan SBY, Ini yang Dibicarakan Gatot

Bertemu dengan SBY, Ini yang Dibicarakan Gatot

10Berita, JAKARTA—Mantan Panglima TNI (Purn) Jenderal Gatot Nurmantyo menjelaskan terkait hal pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono.

Saat bertemu SBY, Gatot mengucapkan terima kasih kepada Presiden RI ke-6 itu karena sudah mengangkatnya sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) tahun 2014 di masa jabatannya.

“Saya waktu itu ucapkan terima kasih sudah selesai melaksanakan tugas sebagai Panglima TNI dan Pak SBY yang ngangkat saya sebagai KSAD,” ujarnya.

Kemudian selain itu, Gatot mengakui komunikasi politik dengan sejumlah petinggi partai sudah dilakukan. Di antaranya menemui,Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Gatot juga telah bertemu Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di Kompleks Parlemen. Bahkan, Zulkifli menilai Gatot masuk kriteria partainya sebagai sosok bakal calon presiden pada pilpres 2019.

Sementara dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dan Presiden PKS Sohibul Iman masih dicarikan waktu.

“Memang, kadang saya ada, beliau tak ada. Tunggu saja,” pungkasnya. []

 

SUMBER: CNN,  Islampos.

TERBONGKAR! Pengacara Fayadh Beberkan Uang Rp 500 Juta Agar CABUT LAPORAN Tragedi "Sembako Maut"

TERBONGKAR! Pengacara Fayadh Beberkan Uang Rp 500 Juta Agar CABUT LAPORAN Tragedi "Sembako Maut"


10Berita, Muhammad Fayadh, kuasa hukum Komariyah, ibu dari Rizki Syahputra (10) korban tewas dalam tragedi pembagian sembako di Monas, di acara ILC tvOne tadi malam membeberkan adanya pemberian uang Rp 500 juta kepada keluarga ibu Komariyah agar mencabut Laporan ke Polda Metro Jaya.

Muhammad Fayadh adalah pengacara/kuasa hukum pertama ibu Komariyah yang mendampingi dan membantu advokasi keluarga korban. Kasus secara resmi sudah dilaporkan ke Bareskrim Polri pada Rabu 2 Mei 2018.

TAPI.. ternyata keluarga korban dihubungi pihak lain. Dan secara sepihak Muhammad Fayadh dicabut sebagai kuasa hukum dan digantikan oleh pengacara lain (IRFAN ISKANDAR), dan laporan ke polisi juga dicabut.

Pencabutan laporan ini setelah keluarga korban diberi uang Rp 500 juta.

Berikut selengkapnya video ILC. Anda akan saksikan yang pertama dari IRFAN ISKANDAR (kuasa hukum baru), setelah itu baru Muhammad Fayadh membongkar tuntas kasus ini.

Muhammad Fayadh juga akan melaporkan IRFAN ISKANDAR karena telah melanggar KODE ETIK ADVOKAT. Dalam pasal 5 huruf d "Advokat tidak diperkenankan menarik atau merebut seorang klien dari teman sejawat."

Selaian itu Muhammad Fayadh juga akan melaporkan kasus SUAP ke ranah TIPIKOR (Tindak Pidana Korupsi).

Memang banyak KEANEHAN Tragedi Sembako Monas ini. Ketua Panitia DAVE REVANO adalah pendukung Jokowi-Ahok. (LINK)

Sebelumnya Ibu Komariyah saat melaporkan kasus ini minta diusut tuntas: "Tolong Pak Jokowi, Anak Saya Meninggal di Monas, Usut Tuntas" (KLIK INI)

TAPI... kemudian laporan dicabut setelah ada gelontoran 500 juta. Bahkan kuasa hukum lama secara sepihak dicabut.

[video]

Sumber : PORTAL ISLAM

Sok Hebat, Sekjen PSI: Kalau April Prabowo Tidak Dideklarasikan Capres, Kami Akan Siapkan Skenario Baru

Sok Hebat, Sekjen PSI: Kalau April Prabowo Tidak Dideklarasikan Capres, Kami Akan Siapkan Skenario Baru


Raja Juli Antoni mengaku memiliki skenario baru jika Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto tidak mendeklarasikan diri di Pilpres 2019.

Raja Juli Antoni dan Prabowo - kolase/tribunwow

10Berita  - Sekjen Partai Solidaritas Indonesia (PSI)Raja Juli Antoni mengaku memiliki skenario baru jika Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto tidak mendeklarasikan diri di Pilpres 2019.

Dilansir TribunWow.com, melalui akun Twitter pribadinya @AntoniRaja yang dituliskan pada Senin (9/4/2018).

Raja Juli menilai jika Prabowo tidak maju di Pilpres 2019, maka langkah Jokowi untuk merebut kemenangan semakin ringan.

 Diketahui, Wakil Ketua Umum Gerindra fadli Zon menjelaskan soal belum juga dideklarasikannya Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2019.

Menurut Fadli tidak ada alasan yang kuat deklarasi prabowo dilakukan terburu buru, pasalnya kata Fadli masih ada waktu untuk menghadapi tahapan Pilpres.

"Dalam Pilpres sekarng ini jarak nya masih jauh, masih lama. Jadi sebenarnya tidak ada alasan yang dikejar ," kata Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, (19/3/2018).

Ia mengatakan bila pada 2014 lalu, pemilu berlangsung dua tahap, yakni Pil‎eg dan Pilpres. Pada pemilu mendatang berlangsung serentak. Tahapan pemilu baru dimulai pada Agustus mendatang.

"Kalau pada Pilpres 2014 seperti kita ketahui jarak dari pemilu legislatif ke pemilu presiden itu cuma dua bulan. Begitu selesai Pileg April 2014, pada 5 juli sudah pemilu presiden, kalau sekarang serentak," katanya.

‎Fadli mengatakan partainya paling lambat akan mendeklarasikan Prabowo sebagai capres pada April mendatang.

Para pengurus internal Gerindra telah sepakat untuk kembali mengusung Prabowo dalam perebutan kursi RI 1.

Fadli menegaskan tidak ada keraguan dalam mengusung Prabowo pada pemilu kali ini.

‎"Secara internal sih ya firm, tidak ada masalah. Kita udah bicara juga. Kemarin juga Kami berbincang-bincang berkomunikasi cukup lama untuk mendiskusikan keadaan ya dan sekarang ini membutuhkan orang yang mampu untuk memimpin Indonesia menjadi lebih baik," pungkasnya.

Terkait dengan Fadli Zon yang menyebut akan deklarasikan Prabowo sebagai capres 2019 di bulan April, Raja Juli Antonimenunggu momen itu datang.

Menurut Raja Juli Antoni apabila April Prabowo belum dideklariskan Capres 2019, ia akan membuat skenario baru.

"Bila sampai April ini Pak Prabowo tidak dideklarasikan sebagai capres, berarti kami akan mempersiapkan skenario baru," tulisnya.

Netizen yang melihat postingan tersebut sontak meninggalkan komentar:

@simkuringporsea: saya PendukungBerat @jokowi dan menSupport anak2muda @psi_id ini, TAPI, jangan Belagu begini ah, biasa aja kaleeeee, hadeeh.

@Tony83323277: Jabatan kamu apa sih selain jd pengurus partai yg belum punya perwakilan.

@kazamafandra: Sekenario apapun, jangan sampai menjadikan diri Anda seolah di atas angin dan haus akan kekuasaan. Akan ada saatnya penguasa yg sekarang lengser, termasuk pak @jokowi, entah kapan waktunya. Tidak ada kekuasaan yg bersifat abadi di muka bumi ini. Hanya kekuasaan ALLAH yg abadi.

@OdyiusJacare: bhahahahha kok ikt campur urusan org laen bhahahahha.

@Agushar80894201: Cckckck skenario baru? Sepenting itu kah psi dikancah perpolitikan indonesia? Ngimpiiiiiii.

@elmaniks: Jgn over statement pak. Nanti kecele. But i still for for you guys to be better. Be wiser please. (/Woro Seto)


 Sumber : TribunWow.com

Aktivis Muslimah Indonesia Terima Penghargaan Damai di Turki

Aktivis Muslimah Indonesia Terima Penghargaan Damai di Turki

Nur Fitri satu-satunya aktivis dari Indonesia yang menerima penghargaan itu.

10Berita , ISTANBUL -- Aktivis dan relawan Muslimah Medical Emergency Rescue Committee (Mer-C) Nur Fitri Taher menerima penghargaan dari International Mount of Olive Peace Awards yang diserahkan Ibu Negara Turki Emine Erdogan, Senin (7/5) di Istanbul, Turki.

Nur Fitri menjadi satu-satunya aktivis dari Indonesia yang menerima penghargaan tersebut bersama dengan empat aktivis wanita lainnya dari Palestina, Swedia, USA dan UK. Dalam sambutanya di hadapan Presiden dan pejabat pemerintahan Turki, Nur Fitri mengatakan sebenarnya dia merasa tidak layak menerima penghargaan tersebut.

“Saya sadar benar sebenarnya saya tidak layak menerima penghargaan ini, jadi saya mendedikasikan penghargaan ini untuk saudara-saudara yang gugur di Mavi Marmara dan untuk seluruh syuhada yang gugur ketika mereka membela Palestina,” ujarnya.

Pemimpin relawan Mer-C saat misi Mavi Marmara ini juga mengucapkan terima kasih kepada semua orang akan kepeduliannya terhadap Palestina. “Saya ingin berterima kasih kepada Anda semua dan kepada semua orang yang memiliki kepedulian terhadap Pelestina, tapi mungkin kita harus memiliki kepedulian yang lebih lagi karena mungkin dengan begitu Allah akan menurunkan bantuan-Nya kepada kita. Dan mungkin ketika saat itu tiba, Palestina akan merdeka,” ujarnya.

Penghargaan tahunan yang baru pertama kali diadakan ini memberikan penghargaan kepada para aktivis Palestina dari berbagai negara di dunia. Selain Nur Fitri, lembaga internasional tersebut juga memberikan penghargaan kepada orang tua dari Muhammad Abu Khader, remaja Palestina yang dibakar oleh pemukim ilegal Yahudi pada 2014.

Di samping itu, penghargaan juga diberikan kepada orang tua Rachel Corrie, aktivis asal Amerika Serikat yang tewas dilindas buldoser Israel ketika hendak menghancurkan rumah warga Palestina. “Rachel datang ke Gaza sebagai warga dunia dalam rangka melawan ketidakadilan bagi siapa pun di dunia ini,” kata Cindy Corrie, ibu Rachel Corrie dalam sambutannya.

Selain ketiga wanita tersebut, seorang aktivis asal Swedia Benjamin Ladraa turut pula menerima penghargaan atas kepeduliannya terhadap Palestina. Ladraa berjalan sejauh 5.000 Km dari Swedia menuju ke Al Quds untuk mengampanyekan kepedulianya terhadap Palestina. Penghargaan juga diberikan kepada syahid Naji Ali, aktivis dan kartunis yang terkenal dengan karakter Hanzalah.

Sumber : Republika.co.id

Rocky Gerung: Gerakan #2019GantiPresiden Membesar karena Problem Ekonomi Rakyat akibat Jokowinomics

Rocky Gerung: Gerakan #2019GantiPresiden Membesar karena Problem Ekonomi Rakyat akibat Jokowinomics

10Berita - Inteligensia jebolan FS-UI Rocjy Gerung mengingatkan istana dan kubu Jokowi bahwa Gerakan #2019GantiPresiden akan terus membesar karena "dikipas" oleh persoalan ekonomi rakyat.

Hal tersebut disampaikan pakar filsafat, Rocky Gerung, saat diwawancara redaksi usai rekaman Jaya Suprana Show di Mall of Indonesia, Kelapa Gading, Jakarta, Selasa (8/5).
Pakar filsafat, Rocky Gerung, mengatakan, gerakan itu sebenarnya dimulai dari percobaan politik yang dilakukan PKS. Tetapi, gerakan itu tak mungkin meluas bila tidak tersambung dengan keadaan ekonomi rakyat yang makin melarat oleh salah urus pemerintah era Jakawinomics.
"Saya kira itu akan membesar karena akan dikipas oleh sentimen ekonomi, oleh rupiah yang terus melemah, oleh daya beli yang turun, oleh macam-macam hal menjadi suatu reaksi dari inkonsistensi kebijakan pemerintah," kata Rocky.

Namun, lebih berbahaya menurutnya bila keadaan ekonomi yang mempersulit kehidupan rakyat itu bertemu dengan faktor-faktor internasional.

"Terutama soal Suriah, lalu efeknya dalam politik Laut China Selatan dan variabel itu akan meningkatkan, saya sebut saja kecemasan terhadap orang asing yang kemarin-kemarin disebut TKA (tenaga kerja asing)," terang mantan dosen Universitas Indonesia itu.

Yang ia khawatirkan, sentimen anti pemerintah yang terus membesar malah mengarah ke fanatisme. Jika itu terjadi, situasi dalam negeri Indonesia bisa "berantakan".

"Jadi tagar itu sebenarnya adalah penanda bahwa sesuatu sedang memburuk. Dan kalau saya lihat kiriman postingan-postingan dari seluruh Indonesia, benar-benar ada yang riil di dalam masyarakat kita yaitu keinginan perubahan. Itu enggak bisa ditahan dan enggak boleh ditahan," ungkap Rocky. [ald]

Sumber : KONFRONTASI