Darurat Palestina; Netanyahu Setujui Penggalian Terowongan Kepung Masjid Al Aqsha
10Berita – Pemerintah Zionis Israel dikabarkan telah menyetujui rencana pembangunan jaringan terowongan di sekitar kota Al Quds.
Seperti dilansir QudsPress, pihak pemerintah kota Israel di Al-Quds menyetujui rencana baru pembangunan infrastruktur vital yang menghubungkan proyek-proyek permukiman masa depan dan memudahkan gerak lalu lintas warga pemukim yahudi di Al-Quds timur dan utara di Maaleh Adumim, Nave Jacob, Pasgat Zev ke pusat kota.
Pemerintah Zionis Israel beralasan hal itu dilakukan untuk mengurangi kemacetan lalu lintas di Al-Quds timur dan utara.
Pakar urusan pemukiman di lembaga Studi Arab, Khalil Tafkuji menyebutkan, Israel berusaha menghubungkan permukiman-permukiman yahudi di Al-Quds timur khususnya Maalih Adumim dengan pusat kota dan memudahkan lalu lintas warga permukiman dari Al-Quds ke Tel Aviv.
Seperti dikutip oleh situs Alarabi Jadid, Khalil Tafkuji menegaskan bahwa jaringan terowogan menghubungkan proyek-proyek ekononomi regional di antara bandara Buqaiah di Khan Ahmar (Al Quds timur) dan jalan regional yang menghubungan Israel dengan Yordania. (Pip/Ram)
Sumber: Eramuslim