OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Rabu, 13 September 2017

PKS: Tak Ada Korelasinya Gerakan Kemanusiaan Rohingya untuk Menjatuhkan Pemerintah

PKS: Tak Ada Korelasinya Gerakan Kemanusiaan Rohingya untuk Menjatuhkan Pemerintah

10Berita~Jakarta – Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini memprotes jika kepedulian Muslim Indonesia kepada Muslim Rohingya dikaitkan dengan gangguan terhadap stabilitas nasional. Ia menegaskan bahwa dua hal tersebut tidak ada kaitannya.

“Kita tidak ingin semangat membantu Rohingya ini didomplengi oleh politik-politik praktis dalam artian isu dikembangkan mengganggu stabilitas. Tidak ada urusan,” katanya di Gedung DPR RI, Jakarta pada Selasa (12/09).

“Ini rasanya terlalu jauh korelasinya antara gerakan kemanusiaan untuk Rohingya untuk menjatuhkan pemerintahan yang ada. Tidak ada korelasinya,” tegasnya.

Jazuli juga menekankan bahwa membantu sesama merupakan amanat UUD 1945. Kita, lanjutnya, didorong untuk terlibat mewujudkan ketertiban dunia.

“Jadi kalau ada di belahan dunia orang yang mau dipunahkan, apakah kita tinggal diam?” ucapnya.

Ia juga mendorong pemerintah Indonesia untuk sama-sama terlibat untuk membantu Rohingya. Menurutnya, PBB jangan hanya mengecam.

“Kita tidak ingin mengintervensi kedaulatan suatu negara, tapi jika suatu negara ingin menghabisi suatu etnis tertentu, maka harus distop. Tidak boleh dibiarkan,” tandasnya.

Reporter: Taufiq Ishaq
Editor: M. Rudy

Sumber: Kiblat.