OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Rabu, 16 Oktober 2019

Perbedaan Satuan Tenaga HP, DK, PS, dan KW, Biar Enggak Rancu Guys!

Perbedaan Satuan Tenaga HP, DK, PS, dan KW, Biar Enggak Rancu Guys!
 


Foto : Wikipedia

10Berita - Guys banyak istilah untuk satuan tenaga puncak mesin kendaraan.

Bahkan di beberapa negara memilki satuannya sendiri.

Misalnya pada satuan tenaga PS, HP, dan DK, apakah kamu sudah tahu bedanya?

1. HP

Dilansir beberapa sumber, Horsepower pada awalnya digunakan untuk membandingkan performa antara mesin uap dengan kemampuan tarikan seekor kuda.

Setelah itu, satuan ini diadopsi untuk mengukur daya keluaran dari piston, turbin, motor listrik, dan mesin lainnya.

Kalau dihitung secara rumus, 1 HP = 745.7 watt.

2. kW

Singkatan ini berarti Kilowatt


1 kW setara dengan 1,34 HP.

3. DK

DK adalah kepanjangan dari Daya Kuda yang terjemahan Bahasa Indonesia dari Horse Power.

4. PS

PS adalah singkatan bahasa Jerman dari Pferdestarke yang artinya kuat kuda.

Angka PS akan selalu lebih tinggi dari HP, DK, dan kW.

Perbandingannya, 1 PS = 0.986320070619514 HP dan sebaliknya, 1 HP = 1.01386966542402 PS.

5. PK

PK merupakan singkatan Bahasa Belanda dari Paardenkracht yang artinya Daya Kuda atau Horse Power.


6. BHP

Angka BHP ini biasanya paling kecil dibandingkan satuan lainnya karena pengukurannya langsung di poros engkol (crankshaft), sedangkan satuan lainnya diukur dari putaran roda.

Kalau ada brosur spesifikasi yang mencantumkan BHP, jelas paling bagus karena inilah tenaga murni sebuah mesin.

Karena BHP dihitung tanpa adanya loss power akibat kerugian gesekan ban, girboks transmisi, dan lainnya.

PS dan PK biasanya digunakan di negara-negara Eropa, sedangkan kW, HP, dan BHP sering digunakan di Amerika dan Inggris.

(Otojurnalisme.com)