OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Minggu, 13 September 2020

Soal Sertifikasi Dai, JK: Ulama itu Gelar yang Diberikan oleh Masyarakat bukan oleh Instansi

 Soal Sertifikasi Dai, JK: Ulama itu Gelar yang Diberikan oleh Masyarakat bukan oleh Instansi




10Berita,Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla angkat bicara soal rencana Kemenag melakukan sertifikasi ulama di Indonesia. Menurut Jusuf Kalla, sertifikasi ulama sungguh tidak mudah dilakukan. 

Alasan pertama, gelar ulama atau kiai biasanya berasal dari masyarakat dan tidak ada satu instansi pun yang bisa memberi gelar tersebut. Lagipula, jumlah ulama di Indonesia mencapai jutaan. 

“Ulama atau kiai itu gelar yang diberikan oleh masyarakat, bukan oleh instansi resmi. Bisa jadi ia tidak bergelar apa-apa (menempuh pendidikan formal) tapi karena dia memiliki ilmu agama yang baik maka masyarakat memberinya gelar ulama," ujar Jusuf Kalla saat menyerahkan 3.900 alat semprot disinfektan ke seluruh masjid di Indonesia di Masjid Agung Sunda Kelapa, Minggu (13/9).  

"Yang harus diingat ulama atau kiai di Indonesia jumlahnya jutaan bagaimana bisa disertifikasi sebanyak itu,“ lanjut dia. 

Wapres ke-10 dan 12 RI ini menilai, rencana Kemenag untuk melakukan sertifikasi dai hanya bisa diterapkan pada mereka yang diundang berceramah di instansi pemerintah.  

Jusuf Kalla kembali menegaskan, melakukan sertifikasi ulama bagi mereka yang berceramah di seluruh masjid di Indonesia bukanlah hal yang mudah. 

“Sertifikasi itu khususnya untuk Da’i yang mau ceramah di masjid yang diatur oleh kantor kantor pemerintah. Jadi kantor pemerintah atau masjidnya hanya mengundang Da’i yang sudah tersertifikasi tapi tidak untuk semua masjid yang ada di Indonesia, tidak mudah itu,” jelas Jusuf Kalla. [kumparan]

 

Related Posts:

  • Bangun Tidur? Ini dia 6 Sunah Rasulullah yang Patut DitiruBangun Tidur? Ini dia 6 Sunah Rasulullah yang Patut Ditiru 10Berita-KETIKA bangun tidur apa yang biasanya kita lakukan? Periksahandphone apakah ada pesan baru, melihat jam, melakukan peregangan otot, atau ada yang lainny… Read More
  • Di Daerah Manakah Nabi Musa Dilahirkan? Di Daerah Manakah Nabi Musa Dilahirkan? 10Berita- JAKARTA -- Sungai Nil memiliki kelebihan dan keistimewaan dibandingkan sungai-sungai lain di dunia. Di samping panjangnya mencapai 6.670 km yang membentang dari selatan ke ut… Read More
  • Jamaah Haji 2017 akan Wukuf dengan Tenda Baru Jamaah Haji 2017 akan Wukuf dengan Tenda Baru 10Berita, BANDA ACEH — Menteri Agama (Menag)  Lukman Hakim Saifuddin mengatakan merasa bersyukur atas persiapan pelayanan ibadah haji tahun 2017. Hal ini karena seluru… Read More
  • Turki Ungkap Bible yang Sebut Yesus Tidak Pernah DisalibTurki Ungkap Bible yang Sebut Yesus Tidak Pernah Disalib 10Berita - Turki memindahkan teks keagamaan yang terbuat dari kulit, yang diklaim sebagai Injil Barnabas yang hilang, di bawah pengawalan militer ke Museum Etnografi, … Read More
  • Kisah Nabi Musa dan Sungai Nil Kisah Nabi Musa dan Sungai Nil 10Berita-  JAKARTA -- Menyebut nama Sungai Nil, sebagian besar umat Islam akan teringat dengan kisah Nabi Musa AS. Sebagaimana dikisahkan, sewaktu masih bayi, ibunda Nabi Musa diperin… Read More