OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Selasa, 23 November 2021

Larang Wartawan Live Streaming Sidang Munarman, Pengamat: Diduga Kecurangan Dimulai dari Pengadilan!

Larang Wartawan Live Streaming Sidang Munarman, Pengamat: Diduga Kecurangan Dimulai dari Pengadilan!



 

10Berita - Ada dugaan kecurangan dari pengadilan dengan adanya larangan wartawan live streaming atau siaran langsung sidang Munarman di PN Jakarta Timur (Jakarta Timur).

“Sidang Munarman pihak PN Jaktim sudah melarang wartawan menyiarkan langsung. Ini memunculkan dugaan kecurangan dimulai dari pengadilan,” kata pengamat seniman politik Mustari atau biasa disebut Si Bangsat Kalem (SBK) kepada redaksi SuaraNasional, Senin (22/11/2021).

Menurut SBK, wartawan mempunyai hak untuk menyiarkan langsung agar masyarakat tahu fakta sebenarnya.

“Alasan PN Jaktim melarang live streaming karena didasarkan UU bahwa Munarman menjadi tersangka kasus terorisme. Dari kasus terorisme 2015 juga dipaksakan dan mengada-ada,” ungkapnya.

Kata SBK, Munarman sudah menjadi target masuk penjara pasca pembubaran FPI karena mantan Direktur YLBHI dianggap bisa menggalang pendapat hukum untuk membela Habib Rizieq Syihab (HRS).

“Setiap forum debat, Munarman selalu menang membela FPI dan HRS. Ini yang dianggap menghalangi maka harus disingkirkan masuk penjara,” jelas SBK.

Dugaan kecurangan pengadilan Munarman, kata SBK makin menenggelamkan rezim ini di mata rakyat.

“Kezaliman diperlihatkan secara nyata di hadapan rakyat,” paparnya.

Humas PN Jaktim menjelaskan sidang Munarman nantinya juga tidak diperbolehkan melakukan live streaming atau siaran langsung bagi awak media.

Hal itu juga karena adanya UU tersebut tentang perlindungan terhadap aparat penegak hukum yang menyidangkan kasus terorisme.

Selain itu, nama susunan majelis hakim yang menangani kasus Munarman dirahasiakan.

“Tidak (tidak dapat disampaikan susunan majelis),” kata pejabat humas PN Jaktim, Alex, saat dihubungi, Rabu (22/11/2021). [Sumber:SuaraNasional]

Related Posts:

  • Melebihi Gereja, Menara Masjid Sentani Dituntut DibongkarMelebihi Gereja, Menara Masjid Sentani Dituntut Dibongkar 10Berita, Persekutuan Gereja-gereja di Kabupaten Jayapura (PGGKJ) menuntut menara Masjid Al-Aqsha di Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura dibongkar. Ketua Umum PGGKJ, … Read More
  • Mikroplastik dalam Air Minum Kemasan, Begini Imbauan BPOMMikroplastik dalam Air Minum Kemasan, Begini Imbauan BPOM 10Berita, Informasi kandungan partikel mikroplastikdalam air minum dalam kemasan (AMDK) beredar belakangan ini.  Itu adalah hasil penelitian Orb Media, kons… Read More
  • Partai Harus Berani Hapus Mahar Politik Partai Harus Berani Hapus Mahar Politik Ilustrasi Politik Uang Parpol sebaiknya rela memberikan kursi secara gratis kepada calon yang kompeten. 10Berita , PADANG — Pengamat politik Universitas Andalas (Unand) Padang As… Read More
  • Asal-usul Ilmu Ushul FikihAsal-usul Ilmu Ushul Fikih Ijtihad para ulama memainkan peranan penting . 10Berita,  JAKARTA -- Ketika Nabi SAW masih hidup, segala persoalan yang berhubungan dengan hukum langsung dijawab oleh Rasulullah berdasarkan tu… Read More
  • Tak Hanya Menindak, Pemerintah Harus Cegah Hoaks Tak Hanya Menindak, Pemerintah Harus Cegah Hoaks Hoax. Ilustrasi Kewajiban pencegahan termuat dalam Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik. 10Berita , PADANG — Pengamat hukum dari Universitas Bung Hatta P… Read More