10Berita -SH, pemuda yang ditangkap polisi saat aksi 21 April yang digelar Aliansi Mahasiswa Indonesia (AMI) di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, mengalami gangguan pendengaran karena diduga dipukul.
Juru Bicara Blok Politik Pelajar (BPP), Delpedro Marhaen mengatakan terduga pelaku pemukulan adalah seorang anggota Brimob.
"Ketika di perjalannan, ada satu anggota brimob yang memukul SH di bagian telinga. Pukulan itu membuat SH mengalami kesulitan dalam mendengar," kata Pedro, Jumat (22/4/2022).
Namun sebelum itu, saat awal ditangkap sudah mengalami dugaan tindak kekerasan oleh kepolisian.
"Kekerasan yang dialami oleh SH pertama ketika dipiting dan dipukul di bagian dahi kemudian dibawa masuk ke mobil," ungkap Pedro.
Kekinian, SH telah dibebaskan oleh Polres Metro Jakarta Pusat. Pedro mengatakan saat ini pihaknya sedang berdiskusi dengan pihak kuasa hukumnya untuk rencana melakukan tuntutan. Sementara SH akan menjalani visum.
Bantah Jadi Provokator
Sebelumnya, BPP membantah SH adalah provokator dalam aksi unjuk rasa AMI di Patung Kuda pada Kamis (21/4/2022) kemarin.
"SH bukan provokator dan penyusup, ia adalah salah satu rekan dari Blok Politik Pelajar (BPP), yang juga BPP tergabung di dalam Aliansi Mahasiswa Indonesia," kata Pedro.
Pedro menegaskan SH adalah bagian dari massa AMI, bukan penyusup.
"Kehadiran SH dalam aksi tersebut merupakan kapasitasnya sebagai massa aksi yang tergabung dalam BPP dan AMI," tegasnya. [suara]
Jumat, 22 April 2022
Home »
» Telinga Dipukul saat Aksi 21 April hingga Sulit Mendengar, Blok Politik Pelajar: Pelakunya Anggota Brimob
Telinga Dipukul saat Aksi 21 April hingga Sulit Mendengar, Blok Politik Pelajar: Pelakunya Anggota Brimob
By 10 BERITA 4/22/2022 02:59:00 PM
Telinga Dipukul saat Aksi 21 April hingga Sulit Mendengar, Blok Politik Pelajar: Pelakunya Anggota Brimob
Related Posts:
Ulama, Kiai dan Bu Nyai se-Madura Kompak Menangkan AMINUlama, Kiai dan Bu Nyai se-Madura Kompak Menangkan AMIN10Berita, Ribuan ulama, kiai, dan nyai se-Madura mendeklarasikan dukungannya kepada capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) dalam Pilpres 2024.Deklarasi i… Read More
[BREAKING] Setelah UGM, UII, hari ini UI menyatakan sikap pada pemerintahan Jokowi: "Negeri ini kehilangan kemudi, nihil etika"[BREAKING] Setelah UGM, UII, hari ini UI menyatakan sikap pada pemerintahan Jokowi: "Negeri ini kehilangan kemudi, nihil etika"10Berita, Sivitas akademika Universitas Indonesia (UI) ikut bersuara merespons sejumlah isu jelang… Read More
BEM UI Siap Turun ke Jalan Jika Aspirasi Gerakan Dewan Guru Besar Tidak DidengarBEM UI Siap Turun ke Jalan Jika Aspirasi Gerakan Dewan Guru Besar Tidak Didengar10Berita, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI mendukung seruan dari Dewan Guru Besar dan Sivitas Akademik UI untuk menjaga Pemilu 2024 yang jujur … Read More
Dua Pejabat Sudah Mundur dari Kabinet Jokowi, Kabarnya Para Menteri Ini Segera MenyusulDua Pejabat Sudah Mundur dari Kabinet Jokowi, Kabarnya Para Menteri Ini Segera Menyusul10Berita, Jelang beberapa hari pemilihan presiden, sudah dua pejabat di kalangan istana mengundurkan diri.Dua pejabat itu adalah Mahfud MD… Read More
Putra Mbah Moen Serukan Alumni Pesantren Menangkan AMIN: Insha Allah Indonesia baldatun thayyiban..Putra Mbah Moen Serukan Alumni Pesantren Menangkan AMIN: Insha Allah Indonesia baldatun thayyiban..10Berita, Himbauan untuk seluruh alumni Pondok Pesantren Al Anwar Sarang, agar mendukung Capres dan Cawapres nomor urut 1, Ani… Read More