OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Jumat, 09 Desember 2016

01 

RAKYAT PUNYA HAK KONSTITUSIONAL GANTI PRESIDEN DI TENGAH JALAN


10Berita - Kekuasaan presiden itu tidak tak terbatas karena ada konstitusi negara yang membatasi.

Rakyat sebagai pemilik hak (right holder) berhak menilai dan mengkritisi presiden yang menjadi pemangku kewajiban( obligation) atas perlindungan dan pemenuhan HAM.

Begitu kata Komisioner Komnas HAM Natalius Pigai menanggapi tudingan makar yang disangkakan Polisi kepada sejumlah tokoh nasionalis.

"Kritikan rakyat itu merupakan hak konstitusional warga negara, termasuk perbuatan atau tindakan mengganti presiden di tengah jalan, asal konstitusional melalui parlemen," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Kamis (8/12).

Dijabarkan Pigai bahwa dalam human right and election disebutkan jika dalam kondisi tertentu atau situasi yang terpaksa, presiden memiliki kemampuan untuk mengeluarkan pernyataan darurat (state in emergency). Demikian pula rakyat yang juga memiliki kesempatan untuk melakukan pengambilalihan kekuasaan, apakah melalui people power ataupun kudeta.

"Keduanya dilakukan hanya semata-mata demi pemulihan stabilitas sosial dan integritas nasional. Dan itu selain sudah dipraktikkan di negara kita, juga di negara negara lain. Dan di perguruan tinggi, kami yang belajar ilmu politik, hal tersebut sudah diajarkan dalam teori politik," sambungnya.

Pigai menambahkan, kudeta atau makar yang bersifat inkonstitusional yang menimbulkan instabilitas nasional, pelanggaran HAM, dan menghilangkan demokrasi serta kedigdayaan sipil adalah hal-hal yang tidak dibenarkan.

"Tapi sepanjang masih konsitusional itu tidak masalah. Oleh karena itu, penangkapan terhadap Ibu Rahma dkk, termasuk Pak Hatta Taliwang, menunjukkan tindakan represif pemerintah. Jangan sampai terjadi penyalahgunaan kekuasaan (abuse of power)," pungkasnya. 

Sumber: beritaislam24h.net


Related Posts:

  • Siapa Dr. Zakir Naik Sebenarnya?10Berita-SIAPA yang tidak kenal Dr. Zakir Naik? Seorang ulama India, penulis dan pakar perbandingan agama yang kerap menyampaikan dakwah lewat debat dan ceramah di seluruh dunia. Nama lengkapny… Read More
  • 09Letkol Barnes Dalami Islam Usai Tantang Debat Tentara Muslim 10Berita-WASHINGTON -- Michael Barnes dibesarkan di dalam sebuah keluarga Kristiani yang taat di Alexandria, Louisiana. Keluarganya biasa pergi beribadah setidak… Read More
  • 10 Menguak Al-Quran Milik Thomas Jefferson, Pencetus Deklarasi Kemerdekaan AS 10Berita-TAHUKAH Anda? ternyata ada benang merah antara sejarah kemerdekaan Amerika Serikat dengan Islam: salah satunya dibuktikan melalui Thomas J… Read More
  • Zakir Naik Akan Khutbah Jum’at di Masjid Az-Zikra Bogor, Ustadz Arifin Ilham Sambut Hangat10Berita-Bogor– Indonesia kedatangan tamu seorang dai kelas dunia. Dia adalah Dr Zakir Abdul Karim Naik atau lebih dikenal dengan nama … Read More
  • 07Meski Singkat, Hadits Ini Bikin Ketakutan Pihak yang Kriminalisasi Ulama (ilustrasi-kriminalisasi ulama) 10Berita-Ulama memiliki kedudukan yang sangat penting dalam Islam. Al-Qur'an menyebut ulama sebagai orang-orang yang … Read More