Turki Tolak Menjadi “Mitra Istimewa” Uni Eropa
10Berita, Turki tidak akan menerima status “kemitraan istimewa” dengan Uni Eropa. Hal itu diungkapkan oleh Omer Celik, Menteri Negosiator Turki untuk Uni Eropa.
“Jika kita ditawari kemitraan istimewa, kita bahkan tidak akan mempertimbangkannya, dan kita hanya akan menolaknya,” ungkap Celik, seperti dilansir dari Anadolu Agency,Sabtu, (13/1/18).
Uni Eropa akhir-akhir ini mengusulkan “kemitraan istimewa” untuk Turki, bukan keanggotaan UE penuh.
“Tidak ada yang bisa menawarkan status kelas dua untuk Turki dalam hubungannya dengan Uni Eropa,” ungkap Celik yang menggarisbawahi posisi jelas Turki mengenai hal ini.
Turki telah mengajukan keanggotaan UE pada tahun 1987 dan perundingan aksesi dimulai pada tahun 2005.
Namun, perundingan terhenti pada 2007 karena keberatan dari pemerintah Siprus Yunani di pulau Siprus yang terbagi, serta penolakan dari oposisi Jerman dan Prancis. (DH/MTD)
Sumber : Anadolu Agency, Moslemtoday.com| Redaktur : Hermanto Deli
Copyright © 1439 Hjr. (2018) –