Sinyal Kuat ! PBNU Dukung Prabowo, Cak Imin Patah Hati
Referensi pihak ketiga
10Berita, Digadang-gadang bakal menjadi calon kuat Cawapres pendamping Joko Widodo, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) harus menelan pil pahit kekecewaan, siap-siap patah hati seandainya PBNU lebih memilih mendukung Prabowo Subianto dari pada mendukung Joko Widodo.
Saat kunjungannya ke Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU), senin (16/7/2018), Prabowo Subianto menyatakan akan memilih Cawapres yang bisa diterima oleh kalangan Nahdatul Ulama (NU).
Referensi pihak ketiga
Dilansir tempo.co.id (16/7/2018), Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj, mengatakan jika nantinya Prabowo hendak memilih bakal Cawapresnya, maka Prabowo akan meminta masukan pada dirinya.
Sinyal kuat dukungan PBNU kepada Capres Prabowo menjadi warning bagi Jokowi seandainya memilih Cak Imin sebagai pendampingnya. Hal ini logis, mengingat dalam sebuah kesempatan Said Aqil pernah mengatakan akan mendukung capres yang memilih Cawapresnya dari kalangan NU.
Referensi pihak ketiga
Sebagai salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia, sebagai institusi berpengaruh, masa NU menjadi sangat penting dan diperhitungkan bagi Capres manapun. Begitu juga Prabowo Subianto, untuk mengalahkan Joko Widodo di Pilpres 2019 dukungan dari kaum Nahdiyin menjadi sangat penting.
Nah, inilah yang bisa menyebabkan Cak Imin patah hati. Jika PBNU lebih memilih mendukung Prabowo dari pada Jokowi. Kalkulasi politiknya pasti berubah. Jokowi akan menghitung ulang siapa cawapres yang akan dipilihnya ?
Sumber :UC News