10Berita - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan menggelar serta memimpin langsung jumpa pers terkait dengan munculnya isu Irjen Teddy Minahasa yang diamankan terkait dengan dugaan kasus narkoba.
"Sore ini akan disampaikan rilis oleh pak Kapolri," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada MPI, Jakarta, Jumat (14/10/2022).
Dari informasi yang dihimpun, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan menyampaikan pers rilis terkait hal itu usai menghadiri undangan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, siang ini.
Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengaku mendengar kabar mengenai Irjen Teddy Minahasa Putra ditangkap Propam Polri terkait dengan narkoba.
"Sementara diduga (penangkapan Teddy Minahasa) benar. Kalau enggak salah narkoba," kata Sahroni saat dikonfirmasi wartawan di Jakarta, Jumat (14/10/2022).
Saat dimintai tanggapannya mengenai penangkapan ini, Sahroni mengatakan bahwa lebih cepat ketahuan maka lebih baik.
"Lebih cepat ketahuan lebih baik daripada terlambat," ujar Bendahara Umum Partai Nasdem ini.
Diketahui, Irjen Teddy Minahasa baru saja ditunjuk Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolda Jatim menggantikan Irjen Nico Afinta melalui telegram 10 Oktober 2022. Ia belum dilantik segera resmi menjadi Kapolda Jatim.
Sumber: okezone
Jumat, 14 Oktober 2022
Home »
» Kapolri Jumpa Pers soal Penangkapan Kapolda Jatim Irjen Teddy Minahasa karena Narkoba
Kapolri Jumpa Pers soal Penangkapan Kapolda Jatim Irjen Teddy Minahasa karena Narkoba
By 10 BERITA 10/14/2022 02:04:00 PM
Kapolri Jumpa Pers soal Penangkapan Kapolda Jatim Irjen Teddy Minahasa karena Narkoba
Related Posts:
Viral Video Puluhan Kontainer Bergambar Wajah Prabowo dan Gibran Rakabuming Melintasi Sragen, Dokter Tifa Ingatkan Hal Ini: Cara Menjijikkan!Viral Video Puluhan Kontainer Bergambar Wajah Prabowo dan Gibran Rakabuming Melintasi Sragen, Dokter Tifa Ingatkan Hal Ini: Cara Menjijikkan!10Berita, Prabowo dan Gibran Rakabuming gencar melakukan kampanye di tengah masa pem… Read More
Connie Bakrie Dulu Bongkar Rahasia Prabowo Utang Rp1760 Triliun untuk Beli Alutsista dan Harus Habis Tahun 2024Connie Bakrie Dulu Bongkar Rahasia Prabowo Utang Rp1760 Triliun untuk Beli Alutsista dan Harus Habis Tahun 202410Berita, Pengamat pertahanan Connie Rahakundini Bakrie mengkritik keras pemerintah yang berutang sejumlah Rp1760 … Read More
Fenomena Unik #NazarPemiluFenomena Unik #NazarPemilu10Berita, Tagar #NazarPemilu sedang jadi Trending Topik di Twitter X hari ini, Sabtu, 6 Januari 2024.Tagar #NazarPemilu yang lagi ramai ada dua, ada yang #NazarPemilu jika AMIN menang, ada juga yang … Read More
Dikhawatirkan Akan Bertingkah Menjadi Anak-anak, Prabowo Ditinggalkan Pendukung di PurwokertoDikhawatirkan Akan Bertingkah Menjadi Anak-anak, Prabowo Ditinggalkan Pendukung di Purwokerto10Berita, Kekhawatiran masyarakat akan adanya pemimpin kekanak-kanakan makin meluas, seiring dengan makin massifnya penolakan terhad… Read More
Nyindir! Kalau Mau Cepat Jadi Presiden Lewat MK Kata Anies, Cak Imin: Lewat Paman Lebih CepatNyindir! Kalau Mau Cepat Jadi Presiden Lewat MK Kata Anies, Cak Imin: Lewat Paman Lebih Cepat10Berita – Pasangan calon presiden (capres) dan wakil presiden (cawapres) nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Im… Read More