OPINI

ARTIKEL

KHASANAH

MOZAIK

NASIONAL

INTERNATIONAL

.

.

Jumat, 10 Februari 2023

Beginilah Keadaan Pasca Gempa Dahsyat yang Melanda Turkiye-Suriah, Hanya kepada Allah Kita Bersandar….

Beginilah Keadaan Pasca Gempa Dahsyat yang Melanda Turkiye-Suriah, Hanya kepada Allah Kita Bersandar…. 


10Berita, Galeri foto berikut menunjukkan situasi pasca gempa dahsyat yang melanda Turkiye tenggara dan Suriah utara pada hari Senin (6/2/2023).  


Seorang wanita duduk di atas puing-puing saat tim penyelamat terus mencari para korban di bawah puing-puing bangunan yang hancur di daerah Nurdagi, pinggiran Kota Osmaniye, Turkiye selatan, Selasa, 7 Februari 2023. Gempa bumi dahsyat melanda Turkiye dan Suriah Senin dini hari, merobohkan ratusan bangunan dan membunuh serta melukai ribuan orang. (Foto: AP/Khalil Hamra)  


Regu penyelamat darurat mencari para korban di sebuah bangunan yang hancur di Adana, Turkiye, Selasa, 7 Februari 2023. Mereka berpacu dengan waktu untuk menemukan para korban selamat di antara reruntuhan ribuan bangunan yang roboh akibat gempa bumi dahsyat dan beberapa gempa susulan yang melanda Turkiye dan Suriah. (Foto: AP/Francisco Seco)  


Foto udara menunjukkan kehancuran di pusat kota Hatay, Turkiye selatan, Selasa, 7 Februari 2023. Kelompok-kelompok tanggap darurat dan kemanusiaan dari seluruh dunia mulai berdatangan ke Turkiye dan Suriah pada hari Selasa saat tim penyelamat yang bekerja di suhu beku terus menggali—terkadang dengan tangan kosong—sisa-sisa bangunan yang diratakan oleh gempa berkekuatan 7,8 SR. (Foto: IHA melalui AP)  


Jenazah seorang bayi laki-laki bernama Goktug diiringi kepergiannya dengan tangisan oleh keluarganya di Elbistan, Turkiye selatan, Selasa malam, 7 Februari 2023. Suhu dingin yang menusuk tulang menghambat tim kemanusiaan untuk menyelamatkan warga yang masih terjebak di antara reruntuhan setelah gempa berkekuatan besar mengoyak wilayah itu pada hari Senin. Para pejabat memperkirakan jumlah kematian yang dilaporkan masih akan meningkat seiring dengan berlanjutnya operasi pencarian. (Foto: Ismail Coskun/IHA via AP)


Warga dan tim kemanusiaan menyelamatkan seorang korban dari bangunan yang runtuh di Adana, Turkiye, Senin, 6 Februari 2023. Gempa besar telah merobohkan banyak bangunan di Turkiye dan Suriah, dengan kekhawatiran korban jiwa yang terus bertambah. (Foto: IHA melalui AP)


Tim penyelamat dengan dibantu warga mencari korban di antara puing-puing bangunan yang runtuh di kota Harem dekat perbatasan Turkiye, Provinsi Idlib, Suriah, Senin, 6 Februari 2023. Gempa bumi dahsyat telah menyebabkan kerusakan besar di Turkiye dan Suriah, dengan jumlah korban jiwa yang terus bertambah (Foto: AP/Ghaith Alsayed)


Warga mencari korban di antara puing-puing bangunan yang hancur di Adana, Turkiye, Senin, 6 Februari 2023. Gempa kuat telah mengguncang Turkiye dan Suriah dengan banyak korban jiwa yang terus bertambah. (Foto: AP/Khalil Hamra)  


Foto udara menunjukkan kehancuran di pusat kota Hatay, Turkiye selatan, Selasa, 7 Februari 2023. Kelompok-kelompok tanggap darurat dan kemanusiaan dari seluruh dunia mulai berdatangan ke Turkiye dan Suriah pada hari Selasa saat tim penyelamat yang bekerja di suhu beku terus menggali—terkadang dengan tangan kosong—sisa-sisa bangunan yang diratakan oleh gempa berkekuatan 7,8 SR. (Foto: IHA melalui AP)


Tim tanggap darurat mencari para korban di antara puing-puing bangunan yang hancur di Adana, Turkiye selatan, Selasa, 7 Februari 2023. Gempa bumi dahsyat melanda Turkiye dan Suriah Senin dini hari, merobohkan ratusan bangunan serta menewaskan dan melukai ribuan orang. (Foto: AP/Hussein Malla)

Sumber: Wiscnews, Sahabat Al-Aqsha.